Studi Banding Universitas Kajuruhan Malang ke BPM UII

IMG_1871Kamis pagi 13 Agustus 2015 sekitar pukul 09.00 wib BPM menerima tamu kunjungan studi banding dari Universitas Kajuruhan Malang. Rombongan dari terdiri dari jajaran Pusat Penjaminan Mutu (PPM) yang diketuai oleh Ibu Ninik Indawati. Studi banding tersebut bertujuan untuk saling berbagi wawasan dalam implementasi sistem penjaminan mutu perguruan tinggi.  Sementara di BPM rombongan diterima oleh Kepala BPM UII Kariyam, S.Si, M.Si dengan didampingi oleh Dr. Sefriani, SH, M.Hum selakuk Kabid. Kerjasama dan Pelatihan dan Dra. Indah Susantun, M.Si Kabid Pengendali Sistem Mutu.

Dalam pertemuan yang bertempat di Ruang Sidang BPM tersebut Kariyam memaparkan bagaimana proses implementasi sistem penjaminan mutu di UII mulai dari bagaimana membangun komitmen, perangkat yang digunakan dan monitoring serta evaluasi hasilnya. Sementara dari pihak PPM Kajuruhan Malang juga memaparkan sejauh mana implementasi sistem penjaminan mutu di institusinya dan menggali wawasan dari UII untuk upaya peningkatan. Acara yang tergolong singkat tersebut diwarnai diskusi yang hangat guna saling bertukar wawasan yang berguna bagi kedua belah pihak. Selanjutnya ungkap Kariyam, BPM terbuka untuk kerjasama dalam pembangunan dan peningkatan implementasi sistem penjaminan mutu perguruan tinggi di masa mendatang.