LOMBA CIPTA SLOGAN Membangun Budaya Mutu
Peningkatan mutu di suatu perguruan tinggi secara menyeluruh dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap perguruan tinggi tersebut. Hal ini dapat dicapai dengan sistem penjaminan mutu untuk memelihara dan meningkatkan mutu perguruan tinggi secara internal dan berkelanjutan. Dalam rangka untuk membangun budaya mutu dan dalam rangka MILAD UII maka Badan Penjaminan Mutu (BPM) UII menyelenggarakan lomba Cipta Slogan Budaya Mutu UII. Tiga paket slogan berbahasa Indonesia akan dipilih sebagai pemenang, dan akan dipergunakan di lingkungan UII dalam rangka membangun budaya mutu.
Persyaratan Peserta
- Kompetisi terbuka untuk mahasiswa, dosen, dan karyawan di lingkungan UII
- P eserta mengisi Formulir Pendaftaran yang disediakan di Kantor Badan Penjaminan Mutu UII atau dapat di-download melalui website www.bpm.uii.ac.id dan menandatangani formulir tersebut sebagai surat pernyataan.
- Peserta mengirimkan ‘Formulir Pendaftaran’ langsung ke kantor Badan Penjaminan Mutu Gd. GBPH Prabuningrat Lt.3 Kampus Terpadu UII Jl. Kaliurang Km. 14.5 Yogyakarta pada jam kerja atau melalui email : [email protected].
Persyaratan Hasil Karya
- Slogan minimal 3 kata dan maksimal 7 kata dalam bahasa Indonesia yang baik dan benar
- 1 paket slogan terdiri dari 5 slogan
- Slogan mengandung tema ‘mutu’
- Slogan akan membuat orang termotivasi tentang budaya mutu UII
- Hasil karya diserahkan ke kantor Badan Penjaminan Mutu Gd. GBPH Prabuningrat Lt.3 Kampus Terpadu UII Jl. Kaliurang Km. 14.5 Yogyakarta dalam bentuk Hard Copy dan Soft Copy dalam bentuk CD.
- Hasil karya yang telah diserahkan tidak dapat ditarik kembali.
- Slogan Pemenang menjadi hak Badan Penjaminan Mutu UII.
Tanggal-tanggal Penting
- Pengambilan Formulir pendaftaran mulai tanggal 1 April 2011
- Penyerahan hasil karya mulai tanggal 1 April 2011 dan paling lambat tanggal 15 Mei 2011 pukul 17.00 wib
- Pemenang lomba akan diumumkan melalui website www.bpm.uii.ac.id atau melalui surat resmi ke alamat pemenang pada tanggal 31 Mei 2011
Hadiah Pemenang
Hadiah berupa uang tunai sebesar :
- Juara I : Rp. 2.000.000,-
- Juara II : Rp. 1.500.000,-
- Juara III: Rp. 1.000.000,-
Masing – masing pemenang akan mendapat piagam penghargaan dari Universitas Islam Indonesia yang akan diserahkan pada acara MILAD UII ke 68 yang waktunya akan ditentukan kemudian
Informasi Lebih Lanjut
Kantor Badan Penjaminan Mutu Gd GBPH. Prabuningrat Lt.3 Kampus Terpadu UII Telp. 0274-898444 ext. 1313.